MENDESAIN INTERIOR KANTOR JADI TAMPAK KEREN

Mendesain interior kantor tidak lah semudah mendesain interior rumah. Saat ingin mendesain interior kantor perlu memerhatikan mengenai konsep yang ingin ditampilkan serta dana yang dimiliki perusahaan. Pemilihan lokasi kantor juga mempengaruhi dalam pembuatan interior kantor. Jangan sampai anda tidak memikirkan mengenai konsep yang ingin diunggulkan.
Apabila kita membuat desain interior kantor yang asal-asalan, pegawai akan cepat merasa bosan. Produktivitas dalam bekerja juga akan berkurang. Pegawai tidak akan mudah untuk mendapatkan inspirasi. Membuat interior kantor tampak keren ternyata penting untuk meningkatkan kreativitas pegawai. Oleh karena itu, berikut tips yang bisa anda gunakan untuk mendesain interior kantor tampak keren.
Pemilihan warna
Warna termasuk konsep dasar dalam mendesain interior kantor. Memadupadankan warna yang sesuai untuk interior kantor akan memberikan pengaruh saat kita memasuki ruangan. Gunakanlah warna – warna alamai atau natural. Warna cerah juga bisa digunakan untuk memaksimalkan pencahayaan ruangan. Hindari warna-warna kusam dan pusat, karena pencahayaan ruangan akan tidak maksimal.
Pemilihan furniture yang tepat
Kebutuhan akan furniture untuk perusahaan sebaiknya dibuatkan list terlebih dahulu. Jika jumlah karyawan banyak anda bisa membuat workstation. Agar tampilan tidak membosankan anda bisa memilih furniture yang berbentuk geometris. Usahakan menggunakan furniture yang tahan lama seperti yang berbahan kayu. Jika anda bekerja di bidang kreativif, gunakan furniture yang unik agar kreativitas pegawai tetap terasah.
Papan tulis dari kaca
Kita sering menemui papan tulis di kantor menggunakan triplek atau kayu. Sekarang saatnya kita beralih menggunakan kaca untuk mencoret-coret atau sekedar untuk papan saat rapat. Papan tulis yang menggunakan kaca, tampilannya akan tampak lebih elegan dan cantik. Ukuran papan kaca bisa anda sesuaikan dengan ukuran kantor.
Menggunakan Meja yang Memajang untuk Bekerja
Jika ruangan kerja anda tidak terlalu luas, anda bisa menggunakan meja kerja tunggal. Akan tetapi, jika anda bekerja secara kelompok, anda bisa menggunakan meja kerja yang meemajang. Kelebihan menggunakan meja kerja yang memanjang, koordinasi antar anggota kelompok akan lebih mudah. Dengan menggunakan meja panjang, ruangan akan tampak lebih luas. Jika karyawan ingin memiliki privasi sendiri, anda bisa menambahakan sekat di setiap meja.
Itulah tips mendesain interior kantor agar tampak keren. Anda bisa menerapkannya di kantor anda untuk membuat tampilan kantor menjadi lebih cantik.
Jadi tunggu apa lagi??? Pesan sekarang juga.
Untuk informasi lebih lanjut hubungi :
Hubungi kami CandratamaGranites.
WA/SMS : 08113371733
atau kunjungi https://candratamagranites.com/ atau https://candratama.com/
Office : JL.Veteran Perum Bukti Permai Mojoroto Blok A8
Kediri – Jatim
Komentar ditutup.